Everything Is Possible For The Person Who Believes!


Jesus said to him, "'If you are able?' Everything is possible for the person who believes!" Mark 9:23 (International Standart Version/ISV)

PENDAHULUAN

Sekarang kita sudah memasuki Tahun 2013. Tahun yang luar biasa baiknya dan Tahun ini merupakan tanah perjanjian bagi kita semua. Tuhan telah memberikan tema bagi kita untuk Tahun 2013 ini, yaitu Tahun Pelipatgandaan, Tahun Kesembuhan dan Pemulihan, Tahun Keselamatan Jiwa-jiwa.

Mengakhiri Tahun 2012, Tuhan sudah banyak mengajarkan kepada kita. Diantaranya adalah Believeing Is Possesing (2 point: Tuhan melihat orangnya dan  Waktu kita percaya,kita akan menerima), God Does Nothing Without His Word (2 point: Tuhan selalu melakukan sesuatu sesuai dengan firmanNya dan Mendoakan kehendak Tuhan)  dan I Spoke Because I Believed (3 point: Perkataan iman dilepaskan pada saat situasi yang sulit, Perkataan iman dilepaskan pada saat menanti penggenapan janji Allah dan Perkataan iman dilepaskan pada saat menghadapi musuh).

Semua  pesan Tuhan ini disampaikan kepada kita untuk membawa kita masuk dalam Tahun 2013, dengan maksud agar  kita mengalami Tuhan dan Janji-janjiNya.

Tema bulan Januari 2013 adalah   Everything Is Possible For The Person Who Believes! (Segala sesuatu adalah mungkin bagi orang yang percaya).


KATA IMAN DAN PERCAYA

Kata Percaya“ ditulis dalam Akitab sebanyak 343 kali dan 75 kali (pengembangan kata percaya), jadi totalnya sebanyak 418 kali.

Dalam Alkitab bahasa Indonesia sering kita jumpai kata-kata seperti “iman” dan “percaya“. Perbedaannya adalah iman dalam bahasa Yunani adalah pistis artinya kepercayaan, jika dibuat menjadi kata kerja ditulis dengan kata “percaya“ dalam bahasa Yunani ditulis pisteuoo, artinya tindakan yang muncul dari apa yang dipercayai.

Percaya kepada Allah artinya :
1.      Percaya bahwa Allah benar dan dapat diandalkan
2.      Mempercayakan diri kita kepadaNYa atau mengandalkan Tuhan
3.      Taat
4.      Setia

Dalam Perjanjian Baru, iman dan percaya ditujukan kepada Yesus Kristus artinya percaya. Bahwa Yesus adalah benar dan dapat diandalkan,  dan kita mempercayakan diri kepadaNya, kita hidup dalam ketaatan dan kesetian kepadaNya.


YESUS KEHENDAKI KITA HIDUP DENGAN  PERCAYA

Tuhan Yesus memberikan suatu pernyataan yang langsung keluar dari mulutNya, sebagai pernyataan yang sangat hebat dan dahsyat tentang percaya.

Jawab Yesus: “Katamu: jika Engkau dapat? Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya (pisteuoo)!” Markus 9:23 

Ketika seseorang memiliki sikap hati yang percaya, maka hal ini dapat membuat segala sesuatu menjadi mungkin bagi orang itu. WOW!


DIMENSI PERCAYA

  • Percaya membawa kita kepada dimensi yang tak terbatas atau unlimited
  • Percaya membawa kita kepada dimensi perkataan yang selalu berkata “bisa“, “ayo coba dulu“, “ayo kita melangkah“, “ayo kita persiapkan“ atau “you can“.
  • Percaya membawa kita kepada dimensi hidup yang menuju kepada perubahan yang bertambah.
  • Percaya membawa kita kepada dimensi suasana positip atau serba mungkin .
  • Percaya membawa kita kepada kehidupan yang produktif dan bahagia.
 
PERCAYA ITU DAPAT DILIHAT

  • Habel mempersembahkan kepada Allah korban yang lebih baik dari Kain.
  • Henokh hidup bergaul dengan Allah dan dia terangkat.
  • Nuh bekerja tiap hari menebang dan memotong kayu untuk dijadikan kapal.
  • Abraham meninggalkan tanah kelahirannya dan mengurus kepindahannya, berjalan ke negeri yang belum dia ketahui.
  • Abraham melakukan apa yang diminta Tuhan yaitu mempersembahkan Ishak sebagai korban bakaran.
  • Yusuf memberitakan tentang keluarnya bangsa Israel dari Mesir dan meminta supaya tulang belulangnya dibawa ke tanah Kanaan.
  • Rahab menyambut para pengintai Israel dan mengikat tali kirmizi di jendela rumahnya.

BERKAT YANG DITERIMA KARENA PERCAYA

Hidup dalam damai sejahtera
Yang hatinya teguh Kaujagai dengan damai sejahtera, sebab kepada-Mulah ia percaya Yesaya 26:3
    
Menerima Kesembuhan
Kata Yesus kepadanya: “Pergilah, anakmu hidup!” Orang itu percaya akan perkataan yang dikatakan Yesus kepadanya, lalu pergi. Ketika ia masih di tengah jalan hamba-hambanya telah datang kepadanya dengan kabar, bahwa anaknya hidup. Yohanes 4:50-51

Menerima Berkat
Berkat ada di atas kepala orang benar, Amsal 10:6

Menerima Peninggian
TUHAN akan mengangkat engkau menjadi kepala dan bukan menjadi ekor, engkau akan tetap naik dan bukan turun, apabila engkau mendengarkan perintah TUHAN, Allahmu, yang kusampaikan pada hari ini kaulakukan dengan setia, Ulangan 28:13

Menerima Segala sesuatu
Jawab Yesus: “Katamu: jika Engkau dapat? Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya!” Markus 9:23


KEBENARAN TENTANG PERCAYA

  • God will do nothing in our favor without faith.
  • KATA YESUS KEPADA KITA: “My doing all depends on thy believing.”

Comments
0 Comments